UNIKAMA – Sesuai dengan mandat dari Dirjen Dikti terkait surat edaran No. 152/E/T/2012 tanggal 27 Januari 2012 yang mewajibkan publikasi artikel ilmiah untuk program S1/S2/S3. Hal ini merupakan salah satu syarat kelulusan, Program Pascasarjana Universitas Kanjuruhan Malang (Unikama) tak mau ketinggalan dengan Perguran Tinggi Negeri maupun Perguruan Tinggi Swasta lain.

Dr. Endah Andayani, MM, Direktur Program Pascasarjana Unikama mengatakan, pihaknya mendorong mahasiswanya untuk dapat menulis artikel di jurnal yang terakreditasi nasional maupun Internasional.

“Kita berikan pelatihan, workshop langsung implementasi bagaimana menyusun artikel,” tutur Endah.

Karena mahasiswa Unikama usai yudisium juga sudah diharuskan untuk menulis artikel.

“Dari artikel itu nanti, akan ada kegiatan klinis artikel, jadi dinilai apa artikel yang dibuat itu sudah bagus, jadi benar-benar kita saring,” tambah wanita berjilbab ini.

Usai klinis, mahasiswa bisa melakukan perbaikan ataupun revisi. Barulah, jurnal ilmiah bisa masuk dan diterbitkan.

“Setelah itu baru akan kita bantu masukkan di dalam beberapa website jurnal, paling tidak ada di repository.unikama.ac.id, biar bisa diakses siapapun, termasuk adik angkatan,” tutup Endah. (erma)

PROGRAM PASCASARJANA UNIKAMA TERUS DORONG MAHASISWANYA TERBITKAN JURNAL ILMIAH